Tuesday, August 21, 2012

Ubah Animasi Window dengan Nimi Visuals

Sejak era Windows Vista  Microsoft memperkenalkan efek animasi baru yang lebih dikenal dengan Aero. Namun keberadaannya di platform tersebut juga membuat jengkel banyak orang karena terbukti menambah beban komputer. Akhirnya Microsoft menyempurnakannya di Windows 7, alhasil platform kebanggaan Microsoft ini laris di pasaran. Karena selain ringan tampilan standar Windows 7 juga cukup baik.


Tapi setelah sekian lama memakainya ada saja rasa bosan hinggap di jendela, eh. Bosan melihat efek window yang itu-itu saja, menggelitik beberapa developer untuk merubah animasi standar Windows. Salah satunya Nimi Project Group, yang merilis Nimi Visuals yang merupakan sebuah tool yang dapat mengkostumisasi efek animasi window. Aplikasi ini menggantikan peran engine milik Windows untuk dapat menampilkan berbagai macam efek visual pada window. Dan menariknya lagi aplikasi ini bersifat gratis dan memiliki ukuran yang kecil.
Mungkin di benak Anda tool ini akan terlihat rumit, nyatanya Nimi Visuals tampil dengan tampilan yang sederhana dan mudah digunakan. Dan aplikasi ini portable sehingga tak memerlukan instalasi. Nimi Visuals bisa diunduh DISINI. Ekstrak Nimi Visuals lalu jalankan aplikasi, secara otomatis Nimi Visuals akan terminimize ditaskbar tray klik dua kali pada ikon tersebut yang akan membuka tampilan seperti di bawah ini.


Disini kita akan menemukan beberapa pengaturan efek untuk window termasuk di dalamnya yaitu Windows focus effects, Windows move & resize effects, Windows minimize, close and create effects. Ketika kita memilih beberap opsi animasi yang tersedia di Nimi Visuals pastikan Anda tunggu sampai aplikasi sudah benar-benar merubah efek animasi, hal ini akan ditandai dengan proggress bar kecil yang akan muncul di bar kanan atas di menu Effects Settings.
Windows Focus Effects
Untuk opsi efek animasi ini akan mengatur bagaimana kita menentukan bagian window mana yang sedang aktif dan tidak aktif. Opsi ini terdiri dari 4 efek yang bisa kita pilih. Transparent inactive, Contrast screen, Bounce, Reorder shuffle. Transparent inactive akan membuat window lain yang tidak sedang digunakan akan terlihat transparan. Contrast screen akan mengatur contrast layar yang akan focus ke window yang sedang aktif. Bounce yang akan membuat window tampil memantul ketika sedang aktif. Reorder shuffle akan mengurutkan secara acak window mana yang akan dimanipulasi.
Windows Move & Resize Effects
Opsi ini akan membuat efek animasi ketika kita sedang merubah ukuran window atau memindah window. Hanya saja khusus untuk opsi ini berlaku untuk Windows Vista dan 7 karena memerlukan engine Aero untuk bisa dimanipulasi.
Windows Minimize, Restore, Close & Create Effects
Opsi ini akan mengatur efek animasi saat kita meminize, me-restore maupun ketika kita sedang mengaktifkan aplikasi. Terdapat tiga pilihan efek animasi yang bisa kita pilih. Fade, Aurora effect, dan close puff.
Diantara ketiga opsi di atas hanya dua opsi yang bisa digunakan di Windows XP yaitu Windows Focus Effects dan Windows Minimize, Restore, Close & Create Effects. Namun untuk pengguna Windows XP tak perlu berkecil hati. Ada alternatif lain khusus pengguna Windows XP yaitu AlphaXP. Aplikasi ini memang tak memiliki fitur yang sama persis dengan Nimi Visuals karena Windows XP yang memang tidak memiliki engine animasi yang serupa dengan yang dimiliki Vista dan 7.


AlphaXP bisa Anda unduh DISINI. Ada beberapa opsi yang bisa kita ubah mulai dari Appended Windows Menu yang akan menambahkan menu khusus untuk mengatur window. Fade Effects yang akan membuat window tampil fade in ketika diaktifkan dan fade out saat di tutup maupun di minimize. Menu Transparency yang akan membuat semua menu aplikasi maupun Windows terlihat transparan, Tooltip Transparency akan membuat tooltip tampak transparan dan Taskbar Transparency yang juga membuat taskbar akan transparan nilai level transparan bisa kita atur sesuai selera.
Dengan menggunakan aplikasi tersebut tentunya akan semakin menyenangkan ketika kita sedang menggunakan Windows terutama pengguna Windows XP yang mungkin sudah bosan dan membutuhkan suasana baru setelah bertahun-tahun menggunakan OS tersebut. Selamat mencoba.